Pages

Thursday, September 21, 2017

PIXY Asian Beauty Trip & PIXY Lipcream Nude Series Review

Hijab Blogger Squad with Mikha Tambayong - PIXY Indonesian Brand Ambassador

Assalamu'alaikum dear friends?

Hari Sabtu, tanggal 16 September 2017 lalu saya dan teman-teman dari Indonesian Hijab Blogger diundang untuk hadir ke event PIXY Asian Beauty Trip 2017, dimana selain Uang Tunai kompetisi ini juga berhadiah Beauty Trip ke Jepang. W-O-W! Mupeng banget ya sama hadiahnya. Duh, saya juga mau deh ke Jepang. Aamiin semoga segera terwujud.

OOTD, Dress : @rjbyroswitha, Scarf : @inforiamiranda , bag : @toryburch , heels : Everbest
Kita mungkin sudah tahu ya bahwa di era gencarnya social media dan dunia digital saat ini, informasi saling bertukar cepat sekali. Termasuk trend Fashion dan Beauty dari berbagai negara diluar Indonesia, salah satunya adalah Tokyo, Jepang. Jepang memiliki salah satu daerah di Tokyo bernama Harajuku, yang saat ini menjadi salah satu inspirasi trend Fashion di Indonesia, termasuk juga make up gadis-gadis Jepang yang flawlessly cute.

PIXY sebagai merk kosmetik yang diproduksi oleh PT Mandom Indonesia Tbk juga memiliki design packaging yang berkiblat pada trend di Tokyo. Produk-produk PIXY diproduksi dengan Quality Control yang terjaga sesuai dengan teknologi terkini dari Jepang dan didukung sepenuhnya oleh Mandom Corp. Japan.

PIXY Lipcream Nude Series
PIXY ASIAN BEAUTY TRIP 2017
Untuk ketiga kalinya PIXY berpartner dengan group Kapan Lagi Network yang kali ini ialah dream.co.id untuk mengadakan PIXY Asian Beauty Trip 2017. PIXY Asian Beauty Trip ini adalah kompetisi yang diadakan untuk perempuan muda Indonesia yang mampu mempresentasikan kecantikan wanita Asia dari segi kepribadian dan pengetahuan seputar Fashion, Beauty dan Tokyo. Program ini dimulai pada bulan Maret dan diakhiri dengan Tokyo Trip pada bulan Oktober 2017. Aww, boleh ikuttt ke jepang please. He-he-he.


sambutan dari dream.co.id
Kebutulan pada tanggal 16 September tersebut, it was Mikha Tambayong's birthday, jadi panitia mempersiapkan birthday surprise for her. Mikha menyampaikan bahwa menjadi Brand Ambassador bukan hanya sekedar kerjasama bisnis, tapi sudah menjadi keluarga besar PIXY Cosmetics. Iya sih aku juga merasakan tim PIXY Cosmetics itu solid dan personalnya juga ramah-ramah banget. Menyenangkan ya jika bisa bekerja dengan lingkungan yang akrab dan hangat.

Mikha's bday at 16th september.

Agenda dari kompetisi ini antara lain peserta harus mendaftarkan diri dengan meng-upload ke Microsite. Terkumpul 1,020 peserta yang mendaftar, banyak yaa.. Kemudian, PIXY memilih 50 peserta yang harus mengikuti ke tahap berikutnya, yaitu meng-upload video dengan menggunakan produk PIXY di media social.

Kemudian dalam proses pemilihan 10 finalis yang akan hadir di acara Grand Final PIXY Asian Beauty Trip, dilakukan penjurian internal dari manajemen PT. Mandom Indonesia Tbk dimana keputusan tidak bisa diganggu gugat.

Pada acara Grand Final PIXY Asian Beauty Trip yang diselenggarakan di XXI Lounge Plaza Senayan Jakarta Selatan, pada hari Sabtu tanggal 16 September 2017, selain 10 Finalist PIXY Asian Beauty Trip yang akan merebutkan hadiah utama ke Tokyo untuk dua orang, telah hadir pula 3 finalis dari ajang kompetisi offline PIXY Express Your Truly Asian Beauty dari kota Medan, Palembang, dan Surabaya yang ikut dalam tahap akhir dari proses penilaian dan akan merebutkan hadiah utama ke Tokyo untuk 1 orang.

Tiga belas finalis ini akan dinilai oleh enam juri yang terdiri dari
  1. Bapak Ismoko Wijaya dari Dream.co.id
  2. Wisnu Genu dari Fimela.com
  3. Josy Rizka selaku General Manager PIXY Cosmetics
  4. Magdalena Gunawan selaku advisor PIXY Cosmetics dari Mandom Corp Japan
  5. Mikha Tambayong selaku Brand Ambassador PIXY.
Untuk menjadi pemenang, 13 finalis harus melalui dua tahap penjurian, yaitu :

1. Make-up Challenge menggunakan PIXY Cosmetics
Walau masih muda-muda tapi finalist semua sudah piawai banget dengan make-up dan tetap terlihat sesuai umurnya. Dengan memakai make up dari PIXY makin menonjolkan kecantikan mereka.
 
make up challenge
pixy cosmetics

Make Up Challenge
 
2. Sesi Interview on stage seputar Beauty, Fashion, Digital, dan Tokyo.

Yang paling deg-degan untuk finalist pastinya sesi Interview on stage ya, saya saja yang nonton ikut deg-deg an juga. Ha-ha-ha..  Setelah melalui sesi Interview on stage dan perdebatan dewan juri yang sengit ( he-he-he kaya tau aja saya, just kidding) terpilihlah ketiga pemenang PIXY Asian Beauty Trip 2017, yaitu :
  1. Irene Yenawan. Umur : 18tahun dari Surabaya
  2. Santi Ayu Arizki. Umur : 21 tahun dari Tangerang
  3. Siti Hajar Riska Ariyanti. Umur : 23 tahun dari Bekasi
Juara ke-3 PIXY Asian Beauty Trip : Siti Hajar Riska Ariyanti

Juara ke-2 PIXY Asian Beauty Trip : Santi Ayu Arizki

Juara 1 PIXY Asian Beauty Trip : Irene Yenawan

All the finalists
Selamat kepada ketiga pemenang, bagi ke 10 finalist lain yang belum menang tidak usah kecewa, karena berhasil mensisihkan 1,020 orang peserta saja itu sudah hebat banget lho.#thumbsup

PIXY Lipcream Nude Series Review

PIXY Lipcream
Setelah sukses dengan PIXY Lipcream batch pertama, dengan warna-warna menarik antara lain;
  1. Chic Rose & Party Red untuk look yang lebih fresh
  2. Edgy Pum & Fun Fuschia untuk look yang unique
  3. Classic Red & Bold Maroon untuk look yang sophisticated
PIXY merilis enam warna terbaru PIXY Lipcream Nude Series, dimana saya dapatkan keenam warnanya dari event Grand Final PIXY Asian Beauty Trip. Super Yayy! Ucapkan..Alhamdulillah ^_^

me with my new PIXY Lipcream
 
 
 
PIXY Lipcream Nude Series ini, pilihan warnanya antara lain :
  1. Vintage Rose (No.7)
  2. Delicate Pink (No.8)
  3. Glam Coral (No.9)
  4. Sweet Choco (No.10)
  5. Gaudy Orange (No.11)
  6. Mild Peach (No.12)
6 colors of PIXY Lipcream Nude Series
PIXY Nude Lipcream swatches
 
 
The Color.
Serius aku gemes banget sama semua warnanya. Walau Nude series tapi tetap membuat efek beda di bibir, bukan yang jadi pucat gitu.
The Texture.
Teksturnya creamy dan soft dibibir. Bagusnya lagi tidak menggumpal dibibir. Saat awal dioles sedikit wet lalu kemudian perlahan menjadi matte.
The Smell
Wanginya enak banget, like a candy, bubble gum gitu.
The Packaging
Untuk box nya dibagian bawah terlihat berbagai warnanya. Untuk lipcreamnya sendiri terbuat dari plastick kaca gitu dan kita bisa lihat warnanya dibagian bawah. Untuk tutup botolnya semua warna sama, yaitu Fuschia. Akan lebih bagus lagi kalau warna tutup botol lipcreamnya senada dengan warna lipsticknya, untuk memudahkan jadi tidak perlu lihat bagian bawah lisptick.
The Price
Ini yang bikin amaze, harganya super duper terjangkau yaitu Idr.45K saja ladies. Ini dioles ulang ulang juga ga papa khan, habis, langsung beli lagi saja dengan harganya yang super terjangkau.
Love it.
My Most Favorite Color
Berhubung aku suka semua, jadi aku bingung pilih warna apa yang paling aku suka. Tapi kayanya No.12 Mild Peach yang akan habis duluan. :)
 
The Packaging
Color 6 to color 12

The bottom of PIXY Lipcream

Sekian review dari aku.
Really appreciate any comments and follow my blog please ^^
Thank you for reading
Salam 
 


Mix between No.8 and No.12 color

32 comments:

  1. Mami, ke Jepang juga kita apa 😂😅😬 warna bold atau nude nya pixy mah emang kece badai ya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. cuss gie, nabung dulu ya hihihi.. kece semua warnanya PIXY lipcream..

      Delete
  2. Jadi pengen beli....
    Saya pakai pixy juga, sejak sebelum menikah. Tapi sejak usia lumayan gini, hanya yg dekoratifnya. Bedak dan lisptiknya bikin sulit move on.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya ini warna nude nya cucok untuk usia yg sudah lumayan juga hehehe

      Delete
  3. Cantik bgt sih ��

    Gue penasaran sm warna nude nya, pengen beliiiii

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehehe maacii bumil kece kesayangan

      Cuss yuk beli terjangkau banget harganya ^^

      Delete
    2. Huwaaaa mupeng deh dapat ke-6 serinya >.<

      Delete
  4. Salfok ke wajah mb With yang glowing,jadi mau tanya dasaran bedaknya apa sih hihi.

    Tengkyu banget, aku dah diundang ke acara ini, kebetulan team nude lipstik. Rejeki banget dapat pixy nude,dan fav sweet choco

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehehe pakai pixy dong ^^
      plus ini lighting jadi cucok yaa

      sama sama Eni thank u for coming

      Delete
  5. AMIIINNN *ikutan triak kenceng ke Jepang juga ya Mba...

    Kalo favoritku sweet choco Mba 😍

    ReplyDelete
    Replies
    1. aamiin semoga rezeki ke jepang ^^

      wah sama ya sama Eni favoritnya sweet choco ^^

      Delete
  6. Replies
    1. hehehe..ga belajar make up say tp justru kompetisi make up :)

      Delete
  7. Suka deh aku sama cream lip gini tapi blum nyoba pixy. Uh mau ke Jepang hihii

    ReplyDelete
  8. Wah asik banget hadiahnya jalan-jalan ke Jepang. Aku sih belum pernah coba lipcream pixy ini, tapi kl diliat dari tekture dan warnanya bagus ya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya asik banget yah, cuma umur sudah kadaluarsa ikut contest gini hihihi

      Delete
  9. Pixy lip cream ini warnanya cakep2 banget ya mba Witha, dari kemaren lihat seliweran di IG, jadi mupeng juga <3 Ayooo ke Jepang mba Witha... kemaren2 ada promo ANA/JAL mulai 3.8 juta tuhhh PP hihihiiii *bikin makin mupeng yaaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya Tia, racun banget khan, udah beli belum? hehehe..

      aamiin itu promo menggoda banget yaa ^^

      Delete
  10. kalo aku favoritnya yg delicate pink nomor 08 mba wit hehee emang anaknya pink banget sih jd sukanya pink2 terus deh.. wihh kalo ke jepang jgn lupa ajak2 ya mbakk.. :))

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahaha toss dulu dong, aku juga anaknya pink bangett

      yuk mari ke jepang insyaAllah ada rezekinya, sekarang nabung dulu ^^

      Delete
  11. Oiya ya .. mba witha mukanya glowing banget ya.. bocoran skin care dong mbaa hahah.. *ikut salfok 😂

    Aku suka banger yang glam coral..

    hai-ariani.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehehe bocoran skin care nya pixy dong dan air wudhu ^^

      Delete
  12. semua warna bagus ya withaaa.. ganti2 ajalah makenya kan seminggu ada 7 hr. haha

    ReplyDelete
    Replies
    1. nah iya betul bangett ga usah bingung-bingung yaa ^^

      Delete
  13. Pemenangnya keceh2 ya. Smart dan pinter2 dandannya.
    Kl lip creamnya,aku suka yg vintage rose, mba...

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya betul cantik dan smart jawabannya. Beauty , brain m behavior banget yaa pemenangnya

      Delete
  14. Mba Witha cocok pake lip creamnya. meski harganya oke, packagingnya berkualitas nih, ku sukaaa :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya kujuga suka, bagus dan berkualitas ya pixy lipcream ini

      Delete
  15. Masih terbawa emosi bagaimana para finalis berkompetisi untuk menjadi juara dan mendapatkan hadiah utama trip ke Jepang, yeay.. :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya seru ya dengar jawaban-jawaban dari finalist
      keren dan smart semua yaa

      Delete

Hi! don't forget to comment. I really appreciate it.