Assalamu'alaykum semua! Apa kabar? Semoga sehat selalu ya.
Di blogpost kali ini saya ingin membicarakan tentang kebersihan tubuh. Tepatnya kebersihan tubuh dari bulu-bulu mengganggu. Walau sudah berhijab, akan tetap terasa risih kalau ada bulu-bulu mengganggu pemandangan diarea tertentu. Misalnya di area tangan, kaki apalagi diketiak. Kebersihan tubuh diutamakan bukan karena ingin dilihat orang lain, untuk saya kebersihan berkaitan dengan kesehatan dan juga untuk kebahagiaan diri sendiri. Ditambah lagi jika suami lihat. Duh malu khan kalau bulu-bulu itu sampai "gondrong" dan lebat.
Ternyata mencukur bulu juga dianjurkan dalam agama ISLAM, sesuai hadist :
Dari A’isyah radliallahu ‘anha, bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Ada sepuluh hal dari fitrah (manusia) : Memangkas kumis, memelihara jenggot, bersiwak, istinsyaq (menghirup air ke dalam hidung), potong kuku, membersihkan ruas jari-jemari, mencabut bulu ketiak, mencukup bulu pubis dan istinjak (cebok) dengan air. ”
(H.R. Muslim, Abu Daud, Turmudzi, Nasa’i, dan Ibn Majah)
MasyaAllah ya, dalam ISLAM juga dianjurkan untuk menjaga kebersihan bulu ketiak dan bulu pubis (area kemaluan). Jadi selain menjaga kebersihan dan estetika, kita juga mengikuti sunnah Rasulullah SAW.
ERHAIR REMOVEASY HAIR REMOVAL BY IPL
Saat scrolling di instagram saya melihat ada perawatan untuk mengurangi bulu-bulu di ErHa Clinic yang merupakan klinik dermatologi terbaik sejak tahun 1999, yaitu ERHAIR Removeasy Hair Removal by IPL.
Teknologi menggunakan cahaya yang dihasilkan diubah menjadi energi panas dan saat mencapai folikel rambut akan menyebabkan rambut rontok dan mencegah pertumbuhan rambut kembali. Treatment ini dapat dilakukan di area ketiak, lengan dan kaki.
Tertarik untuk mencoba, saya menghubungi ERHA skin cabang Mall Ciputra Cibubur yang lokasinya tidak jauh dari rumah, dan membuat janji untuk mencoba treatment ini.